Teknologi

Laptop Advan Murah Terlaris di Bulan November 2023, Tawarkan Desain Premium & Spek Dewa

335
×

Laptop Advan Murah Terlaris di Bulan November 2023, Tawarkan Desain Premium & Spek Dewa

Share this article
Laptop Advan Murah Terlaris di Bulan November 2023, Tawarkan Desain Premium & Spek Dewa

Laptop Advan Murah, Swagger.mx – Advan Indonesia tidak hanya berfokus dalam perilisan produk smartphone saja, tetapi juga laptop hingga alat – alat elektronik lainnya. Merek gadget lokal ini patut diperhitungkan, khususnya buat Anda yang menginginkan sebuah laptop karena kualitas produk yang ditawarkan bisa bersaing secara harga maupun kualitas.

Hingga bulan November 2023 ini, setidaknya ada beberapa laptop Advan murah yang paling laris di pasaran. Apa saja? Simak daftar lengkapnya berikut ini!

Laptop Advan Murah Terlaris di Bulan November 2023

Laptop Advan Murah Terlaris di Bulan November 2023, Tawarkan Desain Premium & Spek Dewa

Advan 360 Stylus

Harga : Rp 5.9 juta.

Pertama, ada Advan 360 Stylus yang menjadi salah satu laptop Advan murah paling laris di bulan November 2023. Dari namanya, kita pastinya bisa menebak kalau laptop buatan Advan ini mendapat dukungan stylus yang menjadi fitur penting bagi para desainer.

Lalu, jika dilihat dari segi tampilan, Advan 360 Stylus terlihat lebih stylish dan bisa flip. Berjalan di sistem operasi Windows 11 Original, prosesor yang disematkan di dalamnya berupa Intel Core i5 1035G7, memakai panel IPS dan layarnya berukuran 14.1 inch.

Advan Workplus

Harga : Rp 6.8 juta.

Ini adalah pilihan laptop Advan harga murah lainnya yang kami pilihkan untuk Anda. Selain untuk gaming, Advan Workplus juga bisa diandalkan untuk kebutuhan editing hingga tugas berat lainnya.

Mendukung prosesor AMD Ryzen 5 6600H dengan kecepatan maksimum 4.5 Ghz dan memori sebesar 16 GB + 512 GB, aktivitas multitasking menggunakan laptop ini dijamin semakin mulus. Lalu, di sektor layarnya pun sudah cukup luas, yaitu berukuran 14 inch dengan resolusi full HD.

Advan Soulmate

Harga : Rp 2 juta.

Ini adalah laptop kelas bawah yang juga ditawarkan dengan harga murah banget. Cocok buat pelajar, Advan Soulmate mendapat dukungan prosesor Intel Gemini Lake N4020. Melalui laptop tersebut Anda bisa menjalankan berbagai program aplikasi kerja dengan lancar tanpa kendala.

Advan Soulmate bahkan cukup nyaman untuk streaming dan membaca sebab layarnya berukuran 14 inch dan beresolusi HD. Lalu, untuk baterainya sendiri berkapasitas 5000 mAh, jadi cukup awet digunakan selama seharian.

Demikian informasi yang bisa kami bagikan tentang laptop Advan murah terlaris di bulan November 2023. Semoga bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *